>

Awas! Penipuan Mengatasnamakan Samsung, Oppo, xiaomi,

Beberapa hari yang lalu, saya mendapatkan sebuah informasi di facebook yang terdengar menggiurkan, yaitu tentang adanya bagi-bagi hadiah Hanphone dari pihak samsung..

Tentu saja sebagai orang yang agak suka dengan yang gratisan ya saya langsung melotot untuk membaca dengan seksama informasi yang ada.. 

Begini beritanya.. 
penipuan atas nama samsung
Kami Dari Pihak Samsung, Kami Akan Membagikan Handphone Samsung Untuk 500 Orang Yang Beruntung!!
Caranya
1).Like Halaman Kami/Klik Jempol Di Atas (Wajib)2).Coment Warna Hp Yang Kalian Inginkan3).Like Dan Share Postingan Ini Minimal 4 Grup (Makin Banyak Di Share Makin Besar Kesempatannya Mendapatkan Hadiah)4).Jangan Lupa Like Semua Postingan KamiDan Jangan Lupa Sertakan AlamatWajib Mengikuti Syarat Di Atas!!Jika ada salah satu syarat yang tidak di penuhi maka pemenang akan di batal kan Event Di Mulai Dari 9 Desember 2018- 30 Desember 2018
Semoga Beruntung
Nah, setelah saya baca, ternyata ada hal yang agak janggal menurut saya tentang undian ini.

Pertama, persyaratan ketiga, share postingan ke minimal 4 Grup. Waduh jujur, selama saya mengikuti lomba-lomba, kontes-kontes di internet baru kali ini saya mendengar persyaratan seperti itu. Mengapa aneh? karena ini seperti agak nyepam.

Kedua, informasinya kurang jelas.. Kapan pengumumannya, diumumkan dimana, dan lain-lain.. 

Ketiga, banyak informasi serupa dari brand hanphone lainnya yang mengatakan akan bagi-bagi hanphone menjelang tahun baru. Selain samsung, ada oppo, xiaomi, dan mungkin ada juga brand lainnya yang belum sempat saya ketahui. Bahkan atas nama samsung sendiri sudah banyak. Ada yang namanya samsung Indonesia lah, ada yang SAMSUNG GALAXY J7 lah, dan segala rupa lainnya yang intinya undiannya kurang lebih sama..

Keempat, pas saya kunjungi fanpage facebooknya, ternyata itu adalah FP baru, yang baru satu hari dibuat, dan konten pertamanya adalah undian tersebut.. Saya cek beberapa FP yang serupa ternyata kebanyakan FP baru.

Kelima, facebook page tersebut terlihat abal-abal dan tidak terferivikasi.

Nah, lima kejanggalan tersebut semakin menguatkan dugaan saya, kalau ini hanyalah undian bohongan, atau undian tipu-tipu yang tidak benar adanya.
Karena itu pula saya langsung menghubungi pihak samsung lewat Facebook Page resminya, yang terlihat tanda centang seperti di bawah ini..

samsung bagi bagi hp

Saya pun mengirim pesan dan bertanya apakah benar pihak samsung mengadakan undian berhadiah seperti pada gambar berikut..
samsung tidak pernah membagikan hp
Dan ternyata benar dugaan saya, pihak samsung mengatakan tidak pernah mengadakan undian berhadiah bagi-bagi handphone seperti itu..

Jelas sudah.. Saya berani berpendapat bahwa itu adalah penipuan yang mengatasnamakan samsung, oppo, xiamomi, dan lain-lain..


Kenapa? Karena dengan mengatakan mereka dari pihak samsung dan bran-brand lainnya, itu sama saja mereka sudah berbohong, dan pasti kebohongan itu hanya untuk menipu. Titik..


Apa lagi kalau dilihat di halaman di link berikut ini, -> https://goo.gl/8pMUkN masak iya halaman Samsung S7 Edge Indonesia malah membagi-bagikan halaman milik xiaomi dan iphone, yang juga berisi informasi sampah serupa?..

samsung s7 edge bagi bagi hanphone

Sekali lagi ini semakin kuat bahwa mereka hanya ingin menipu kita.

Terus tujuan mereka apa?


Menurut saya, tujuannya adalah pada persyaratan pertama yang mereka minta, yaitu untuk mendapatkan like yang banyak pada Halaman mereka..


Dan nyatanya mereka berhasil.. Saya cek, baru satu hari mereka sudah berhasil mendapatkan puluhan ribu like.


Terus untuk apa?


Sebenarnya ini berita sudah lama. Halaman yang mereka miliki, yang sudah memiliki banyak pengikut akan mereka ganti nama dan mereka jual. Ini menurut saya juga..


Iseng-iseng saya ngecek harga sebuah halaman facebook di sebuah forum.Ternyata harganya lumayan.

Untuk 10 ribu likers dijual dengan harga 200 ribu. Wow, tentu saja perolehan penipu itu bakalan berkali-kali lipat lebih besar, karena hanya dalam hitungan hari mereka mampu mendapatkan likers sekitar 40 ribu dan terus bertambah.

Ah, saya kan gak rugi.. Gak keluar uang juga kok.. Ya gak masalah sudah ikutan ngeshare undiannya..!!

Mungkin banyak yang berfikir demikian. Tapi dengarlah sobatku, ketika kita turut membagikan berita penipuan, dan banyak orang yang tertipu seperti kita, itu artinya kita sudah rugi..


Meskipun kita tidak tau, tapi nantinya bakalan repot di akhirat kalau sampai dihisab. Karena ketidak tahuan kita bukan alasan yang tepat untuk menyelamatkan diri. Pasti akan ada pertanyaan kepada kita "mengapa kamu tidak mencari kebenaran beritanya terlebih dahulu?"


Tuh kan, jadi, bagi yang sudah terlanjur ngeshare, yuk kita balas dengan ngeshare berita yang sangat bermanfaat ini, agar tidak banyak lagi orang yang tertipu, dan agar memperkecil dosa dari penipunya.


Kita doakan mudah-mudahan penipunya mendapatkan hidayah dan segera bertobat.. Salam.. :)


Catatan: Kalau ada informasi seperti ini dari halaman brand-brand hanphone yang katanya resmi, tolong lihat apakah tercentang hijau atau tidak, sebagai bukti bahwa sebuah halaman tersebut resmi milik brand tertentu..

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Awas! Penipuan Mengatasnamakan Samsung, Oppo, xiaomi,"

Post a Comment